'Another': Datangnya Orang-Orang Mati

Anime Another
Sumber: flipkart.com

"Aku tidak ada," kata Misaki Mei pada Sakakibara Kouichi, seorang murid pindahan yang berasal dari Tokyo untuk belajar di kelas 3-3 di SMP Yomiyama Utara.
Another, salah satu anime bergenre horor yang penuh teka-teki. Berkisah mengenai kelas 3-3 di Yomiyama Utara yang digadang-gadang sebagai kelas yang paling dekat dengan kematian. Diceritakan 26 tahun lalu, seorang siswa paling populer bernama Misaki tiba-tiba meninggal. Namun, murid kelas 3-3 tetap memutuskan menganggap Misaki seolah-olah tetap hidup di kelas tersebut. Sampai akhirnya Misaki muncul dalam foto kelulusan dalam keadaan tersenyum. Sejak itu, kelas 3-3 selalu didatangi orang-orang mati untuk membawa penghuni kelas 3-3 dan dua tingkat keluarganya (saudara, orang tua serta kakek dan nenek) mendekati kematian.

Awalnya Sakakibara Kouichi tidak menaruh curiga, apalagi bibi perempuannya yang bernama Reiko juga pernah berada di kelas yang sama dan tengah menjadi wakil wali kelas di kelas tersebut. Tidak ada yang menceritakan mengenai kutukan kelas 3-3 padanya, hanya sebuah aturan untuk selalu mematuhi aturan kelas tanpa kecuali. Namun Sakakibara mulai curiga pada Misaki Mei yang seolah-olah tidak dipedulikan oleh murid-murid yang lain, termasuk oleh guru-guru yang mengajar di kelas 3-3. Anak perempuan itu tampak aneh dengan memakai penutup mata untuk menutupi sebelah matanya yang dapat melihat warna kematian. Dia dibiarkan duduk di pojok paling belakang dengan bangku tua yang lusuh, seolah-olah Misaki Mei adalah seorang korban pembulian.

Sakakibara Kouichi mulai menelusuri kecurigaan tersebut. Dia bertanya mengenai Misaki Mei ke murid-murid yang lain. Namun saat menyebutkan nama itu, semua murid mulai ketakutan dan menolak bicara. Sakakibara memutuskan menemui Misaki Mei di atap sekolah sendirian, tapi salah satu murid kelas 3-3 menghubungi melalui telepon seluler untuk menghentikan perbuatannya. Katanya, Misaki Mei tidak pernah ada di kelas 3-3.

"Aku tidak pernah ada," demikian Misaki Mei berkata pada Sakakibara Kouichi. Di posisi ini, penonton akan menyadari mungkin Misaki Mei adalah semacam hantu yang dapat dilihat oleh Sakakibara. Sayangnya kalian keliru. Saat Sakakibara memperoleh daftar absensi kelas diam-diam, dia menemukan nama Misaki Mei tertulis di sana. Artinya anak perempuan itu adalah manusia dan tercatat sebagai salah satu murid di kelas 3-3. Alhasil rahasia Misaki Mei mulai terbongkar. Dia menjelaskan bahwa dia sengaja dianggap tidak ada di kelas itu sebagai semacam jimat.

Sayangnya kematian mulai datang beruntun, tepat bersamaan dengan datangnya Sakakibara Kouichi di kelas 3-3. Misaki Mei mengungkapkan bahwa apa yang dia lakukan di kelas tersebut menjadi sia-sia. Kutukan telah dimulai dan artinya akan ada kematian setiap bulan hingga hari kelulusan. Semua murid sontak menyalahkan Sakakibara karena selalu menganggap Misaki Mei benar-benar ada di kelas 3-3, padahal anak perempuan itu diberi peran sebagai sesuatu yang tidak ada. Misaki Mei melakukan peran yang selalu dilakukan murid lain di kelas itu selama bertahun-tahun. Hal ini sebagai cara untuk menggantikan posisi orang mati yang menyelinap sebagai salah satu murid di kelas 3-3.

Sakakibara Kouichi dan Misaki Mei mencari cara untuk menghentikan kematian yang terus terjadi. Mereka berhasil menemukan sebuah kaset yang ditinggalkan murid kelas 3-3 sebelumnya, yang saat itu berhasil menghentikan kematian secara tiba-tiba. Melalui kaset tersebut, mereka harus menemukan orang mati di antara murid kelas 3-3 untuk membawanya kembali ke dunia kematian.

Dalam anime Another, disuguhkan video-video tragis, tentang murid kelas 3-3 dan anggota keluarga mereka yang harus menemui kematian. Penonton juga akan diajak untuk menebak siapa orang mati yang harus segera Sakakibara Kouichi dan Misaki Mei bunuh. Dalam hal ini, mungkin kalian akan keliru menebak. Oleh karena itu, silakan pecahkan teka-teki yang ada.

Posting Komentar

0 Komentar